Dipersip Riau Taja Lomba Perpustakaan Desa

Kadis Dipersip Riau, Membuka acara Lomba Perpustakaan Desa tahun 2019

Pekanbaru-Selasa (14/05/2019), Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dipersip)  Provinsi Riau taja lomba Perpustakaan Umum untuk Desa dan Kelurahan se- Provinsi Riau. Peserta merupakan juara pada lomba perpustakaan desa di kabupaten masing-masing. Acara ini dibuka langsung oleh Kepala Dipersip Riau, Dra. Hj. Rahima Erna, M.Si.  “Riau sangat berpotensi, sekarang  orang Riau sudah bisa ke Jepang, karena mau belajar, mau membaca. Disini peran perpustakaan desa yang langsung menyentuh masyarakat harus jelas. Ada target dan dapat menjadi solusi dalam memfasilitasi masyarakat pedesaan akan kebutuhan informasi mereka “, ujar Rahima dalam sambutannya.

Sambutan Sekretaris Dipersip, Ayu Susanti, SE

Acara yang dilaksanakan di Ruang Bedah Buku Lantai 3 Gedung  Perpustakaan Soeman HS Provinsi Riau ini di ikuti oleh tujuh peserta dari masing-masing  Kabupaten. Ketujuh peserta itu adalah sebagai berikut. Perpustakaan Desa Laboy Jaya utusan Kabupaten Kampar, Perpustakaan Ceria Kelurahan Sukajadi utusan Kota Dumai, Perpustakaan Aktif Kreatif dari Desa Mandi Angin utusan Kabupaten Siak Sri Indrapura, Perpustakaan Wahana Ilmu dari Desa Mekar Jaya mewakili Kabupaten Pelalawan, Perpustakaan Desa Jangkang  dari Kabupaten Bengkalis, Perpustakaan Kuantan Sako dari Kabupaten Kuantansingingi, dan Perpustakaan Umar Yunus dari Desa Lubuk Bendahara Kabupaten Rokan Hulu.

Peserta Lomba dari Desa Mekarjaya Melakukan persentasi

Acara ini dikuti dengan penuh semangat dan antusias dari masing-masing peserta meskipun dilaksanakan Bulan Ramadhan-bulan puasa bagi umat islam.  Adalah Perpustakaan Desa Jangkang dari Kabupaten Bengkalis yang terpilih menjadi juara pertama dan berhak mendapatkan tropy, sertifikat dan uang pembinaan sebesar Rp 3.500.000-.  Perpustakaan Umar Yunus dari Rokan Hulu meraih juara ke dua mendapatkan hadiah  tropy, sertifikat dan uang pembinaan sebesar Rp. 3.000.000-. Juara tiga dimenangkan oleh Perpustakaan Laboy Jaya Kabupaten Kampar mendapatkan tropy, sertifikat dan uang pembinaan sebesar Rp. 2.500.000-. Untuk harapan satu diraih oleh perpustakaan Kuantan Sako dari Kabupaten Kuantansingingi dan berhak mendapatkan tropy, sertifikat, serta uang pembinaan sebesar Rp. 2.000.000-. Perpustakaan Ceria Kelurahan Sukajadi asal Kota Dumai meraih juara harapan dua dan berhak medapatkan tropy, sertifikat, serta uang pembinaan sebesar  Rp. 1.500.000-. sedangkan juara harapan tiga berhak mendapatkan tropy, sertifikat dan uang pembinaan sebesar Rp. 1.000.000- diraih oleh perpustakaan Wahana Ilmu dari Desa Mekar Jaya Kabupaten Pelalawan.

Para Pemenang Lomba

Peraih juara pertama selanjutnya akan mengikuti lomba tingkat nasional yang dilaksanakan oleh Perpustakaan nasional di Jakarta. “Semoga ini menjadi motivasi bagi desa dan kelurahan di Riau untuk terus maju dan berkarya. Jangan berhenti sampai disini”. Ujar Rahima.