Forum Perangkat Daerah DIPERSIP Provinsi Riau

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Riau telah menyelenggarakan kegiatan Forum Perangkat Daerah Tahun 2019 dilingkungan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Riau, Kamis, 14 Pebruari 2019.

Dalam laporannya Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Riau Ibu Ayu Susanti, SE, selaku Panitia Penyelenggara mengatakan bahwa Forum Perangkat Daerah Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Riau tahun 2019, bertujuan untuk mensinerjikan berbagai macam kegiatan-kegiatan Bidang Perpustakaan, Kearsipan serta Sekretariat dilingkungan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Riau untuk tahun 2020.

Forum yang dilaksanakan di lantai III Ruang Bedah Buku Perpustakaan Soeman HS ini dihadiri oleh Pejabat Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten/Kota se Provinsi Riau. Selain itu juga dihadiri oleh para pemangku kebijakan (Stake Holder) seperti Bappeda dan DPRD Provinsi Riau, Arsiop Nasional RI, instansi terkait, pejabat struktural dilingkungan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Riau, arsiparis, pustakawan, juga perwakilan undangan dari: Penerbit, Perguruan Tinggi, serta Komunitas seperti: penggiat Literasi dari Forum Lingkar Pena Riau, Suku Laut, Perempuan Riau Bangkit Foundation.

Forum Perangkat Daerah Provinsi Riau Tahun 2019 dilingkungan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Riau diisi oleh 3 (tiga) Narasumber, yaitu dari: Bappeda Provinsi Riau tentang Kebijakan Pembangunan Daerah Provinsi Riau; DPRD Provinsi Riau tentang Pokok-pokok Permasalahan dan Isu Startegis Pembangunan Daerah Provinsi Riau sesuai Urusan Perangkat Daerah; Arsip Nasional RI  serta Kepala Perangkat Daerah Pemaparan Rancangan Awal Renja Perangkat Daerah.

Selanjutnya adalah sidang kelompok, peserta dibagai menjadi 3 kelompok bidang yakni Bidang Perpustakaan, Bidang Kearsipan, dan Sekretariat yang membahas program dan kegiatan Perangkat daerah Provinsi Riau dalam rangak penajaman indikator, sinkronisasi program, dan kegiatan lintas Perangkat Daerah Provinsi Riau yang ditugaskan pada masing-masing bidang. Kegiatan ini diakhiri dengan Rumusan rencana program dan kegiatan Perangkat Daerah Provinsi dan lintas wilayah untuk tahun 2020.

 

Kun Wardoyo

Pustakawan Madya Perpustakaan Soeman Hs Provinsi Riau