Tindak Lanjut Hasil Pengawasan Audit Eksternal Kearsipan di Pemerintah Kota Pekanbaru

6 Juni 2018 Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Riau Melalui Kepala Bidang Pembinaan dan Pelayanan arsip Ibu Sri Mekka, S.SH., M.Si melakukan tindak lanjut hasil pengawasan audit eksternal kearsipan di pemerintah Kota Pekanbaru.

Pengawasan adalah bagian dari upaya untuk memantau dan menjaga tata kelola dalam hal ini adalah kearsipan agar manajemen berjalan sesuai dengan SOP. Audi eksternal kearsipan merupakan bagian dari hal yang dilakukan terhadap pengawasan yang ada. Dengan demikian tata kelola dapat termonitor dengan sebaik mungkin.

Selain untuk menjaga agar tata kelola dapat berjalan dengan baik, hal ini di upayakan agar manajemen terhindar dari kesalahan-kesalahan yang mungkin terjadi.

Dinas Perpustakan melalui pejabat terkait terus maju dan berupaya untuk mensukseskan program-program pemerintah seperti halnya dalam bidang kearsipan ini, setiap pejabat berperan aktif dalam bekerja sama terhadap stakeholder dalam pengembangan tata kelola maupun pengembangan sumber daya manusia. Mari bersama kami wujudkan sadar dan tertib arsip.